✿ amazing Grace ✿

just remember, when you are down to nothing, GOD is up to something ♥ ✿◕‿◕✿ ♥

Tips Mengenali Tas Louis Vuitton Palsu April 30, 2011

Filed under: ♣ fashion,♣ tips — wilianatan @ 2:08 pm

source

Louis Vuitton merupakan salah satu brand ekslusif yang paling banyak diminati oleh para pecinta mode. Hal itulah yang membuat Louis Vuitton banyak ditiru, terutama produksi tas palsu Louis Vuitton yang bisa dijumpai dimana saja.

Agar terhindar dari pembelian tas palsu, Anda harus memiliki pengetahuan untuk dapat membedakan mana tas palsu dan mana tas Louis Vuitton yang asli. Simak enam langkah yang wajib diketahui sebelum membeli tas Louis Vuitton, seperti dikutip dari Ehow.

1. Kunjungi butik resmi

Semua produk Louis Vuitton yang asli tidak dijual bebas, Anda hanya bisa membelinya di butik resmi Louis Vuitton saja. Pembelian tas pun dibatasi untuk menghindari penjualan produk Louis Vuitton kembali. Jika Anda menemukan tas Louis Vuitton di sembarang toko atau tas second hand sebaiknya jangan mudah percaya dan periksa kembali keaslian tas tersebut.

2. Ketahui harga barang

Tas Louis Vuitton di Amerika biasanya dijual dengan harga lebih dari US$ 300 atau sekitar Rp 2,5 jutaan. Misalnya saja, tas Louis Vuitton monogram canvas dijual dengan harga US$ 375 sampai US$ 1895 atau seharga Rp. 3,2 jutaan hingga Rp 16,3 jutaan. Oleh karena itu, Anda sebaiknya curiga jika ada yang menawarkan tas Louis Vuitton dengan harga yang lebih rendah dari harga aslinya. Harga memang berbeda di setiap negara, untuk mengetahuinya Anda bisa mendatangi butik resmi Louis Vuitton yang ada di kota terdekat.

3. Perhatikan kualitas ‘dust bag’

Setiap tas branded pasti memiliki ‘dust bag’ atau sarung pembungkus tas. Salah satu cara mengetahui tas branded palsu atau asli bisa dengan merasakan sarung tersebut. Tas branded yang asli memiliki dust bag yang berat dan berukuran lebih besar dari ukuran tasnya. Sebaliknya, sarung pembungkus tas Louis Vuitton palsu ukurannya sangat pas dengan ukuran tas.

4. Cermati material yang digunakan

Tas Louis Vuitton menggunakan material kulit yang bermutu baik tetapi tas yang palsu akan menggunakan bahan bermutu rendah agar dapat terjual dengan harga lebih murah. Tas asli memiliki pegangan tas yang terbuat dari kulit sapi asli yang digulung, sedangkan tas palsu biasanya terbuat dari bahan ala kadarnya. Selain itu, warna tas Louis Vuitton asli juga tidak akan mudah pudar.

5. Perhatikan logo Louis Vuitton

Telah menjadi ciri khas bagi Louis Vuitton memberikan logo ‘LV’ di permukaan tasnya. Namun tas Louis Vuitton yang palsu dapat dikenali dengan pemasangan huruf ‘LV’ yang terlihat tidak sejajar pada kedua sisi. Logo LV pada tas Louis Vuitton palsu umumnya terpotong akibat jahitan tas.

6. Buruknya jahitan

Tas Louis Vuitton yang asli memiliki struktur tas yang kokoh dan pola jahitan yang sangat rapih. Untuk memudahkan Anda mnegenali tas palsu, carilah nomor seri yang tersembunyi pada bagian dalam tas. Nomor tersebut bukanlah hanya sekedar urutan angka, namun merupakan tanggal produksi tas tersebut.

Tips:

– Jangan ragu untuk ke butik resmi Louis Vuitton untuk minta di buktikan keasliannya
– Restsleting tas yang asli memiliki bahan yang kasar dan terdapat logo ‘LV’. Biasanya beda model tas, akan beda pula model restsletingnya.
– Biasanya tas asli dilengkapi buku kecil yang menerangkan jenis tas dan cara perawatannya.

 

Lirik 10 Tas Pemancing Nafsu Penggila Belanja April 21, 2011

Filed under: ♣ fashion — wilianatan @ 2:11 pm

source

Tas tumbuh menjadi bagian gaya hidup. Orang tak lagi mengenakannya sekadar wadah penyimpan barang saat bepergian, tapi juga sebagai penunjang penampilan, bahkan menunjukkan kelas sosial.

Tak heran, jika sejumlah desainer berlomba menciptakan tas untuk mengakomodasi nafsu belanja para penggila tas. Berbagai model tas pun terus bermunculan menggeser tren yang begitu cepat berlalu.

Bagi Anda penggila tas, pasti penasaran dengan desain tas yang berpotensi menjadi tren tahun ini. Berikut desain 10 tas yang siap menyita perhatian di tahun ini, seperti dikutip Shine:

1. Alma Nomade Satchel dari Louis Vuitton

“Warna dari Louis Vuitton adalah kesempurnaan. Semakin banyak kulit yang digunakan, akan semakin baik,” ujar Brad Goreski penata gaya yang bekerja untuk Jessica Alba dan Liya Kebede.

Bentuknya yang klasik tidak memberi kesan kuno pada Anda justru membuat Anda terlihat
elegan. Walaupun berbentuk sangat klasik, tas ini tetap memberi kesan modern.

nb : gue cek di website resmi LV harga tas ini : $3,100.00

2. Fringe Tote dari Bottega Veneta

“Saya suka detail yang tak terduga di sepanjang tepi,” ujarnya. Tas ini pasti sesuatu yang akan Anda nikmati sepanjang musim. Walaupun berwarna putih, detail yang ditampilkan tidak membosankan bagi Anda.

Anda pun dapat menggunakannya dengan jenis pakaian apapun. Namun, untuk musim panas ini, gunakan bersama gaun pendek yang ringan untuk hang out bersama teman.

3. Happy Shoulder Bag dari Lanvin

“Tas Lanvin ini adalah obat penawar bagi Anda yang tidak terlalu suka ukuran besar pada tas bahu biasanya. Selain itu, tas ini memiliki detail yang unik,” ujar penata gaya Elizabeth Stewart yang bekerja dengan Cate Blanchett dan Michelle Williams. Warnanya yang sangat lembut sangat cocok bagi Anda yang feminim.

4. Black Orchid dari Marc Jacobs

“Saya sangat suka kesan bersih yang ditampilkan serta bentuknya. Terlihat cerdas dan chic, serta dapat melengkapi penampilan secara keseluruhan,” kata Elizabeth Stewart. Modelnya yang sedikit maskulin, memberikan kesan unik pada Anda.

5. Leather Tote dari Jil Sander

“Tas kuning cerah ini dibuat untuk melengkapi penampilan celana jeans dan kaos Anda,” ujar Emily Current dan Meritt Elliot yang bekerja pada butik denim bersama Emma Roberts dan Mandy Moore. Modelnya yang simple dan melengkung terkesan sangat santai.

6. Striped Cross-Body Bag dari Proenza Schouler

“Tas ini mampu menonjolkan pesona dan kepribadian Anda. talinya yang panjang menjuntai, memungkinkan Anda bebas bergerak untuk berbelanja,” ujar Emily dan Meritt.

7. East West Tote dari Balenciaga

Siapa yang akan menolak tas ini. Nicole Chavez penata gaya yang bekerja untuk Rachel Bilson dan Scarlett Johansson ini memilih tas ini untuk melengkapi penampilan Anda. “Sebagian besar isi lemari kita terdiri dari pakaian dengan warna netral dan bahan jeans, jadi Balenciaga pink ini akan memperindah pakaian Anda,” ujarnya. Warna ini dapat digunakan sepanjang musim.

8. Zip-Around Shoulder Bag dari Celine

“Tas ini sangat klasik, namun memiliki sentuhan modern yang tidak akan keluar dari gaya apapun,” ujar Nicole. Detail tali rantai memberikan kesan chic pada penampilan Anda.

9. Two-Tone Shoulder Bag dari Victoria Beckham

“Saya sangat suka tas Victoria Beckham ini. tas ini seperti tas wanita pintar,” ujar Ilaria Urbinati penata gaya Camilla Belle and Ashley Greene. Dua warna yang menghiasinya memudahkan Anda menggunakan pakaian dalam nuansa hitam ataupun coklat.

10. Studded Nude Tote dari Valentino

“Tas ini terlihat sangat mewah,” ujar Ilaria Urbinati. Walaupun memiliki kesan mewah, detail studded strap membuatnya terlihat unik. Tas ini sangat cocok bagi Anda yang suka berpenampilan elegan dan feminin.

nb : gue ga dapet official websitenya,, harga di salah satu e-shop = $1,685.00

gue suka yang 1,3,8,9, & 10
ada yang berbaik hati mo jadiin salah satu diatas, jadi hadiah ultah gue? 😛

 

Empat Trik Agar Kaki Jenjang Bak Model

Filed under: ♣ fashion,♣ tips — wilianatan @ 11:01 am

source

Jangan merasa minder dengan tubuh yang mungil atau kaki yang pendek. Meskipun ukuran kaki tidak terlalu panjang, Anda tetap bisa terlihat jenjang bak model.

Kuncinya, bukan hanya terletak pada pemilihan sepatu, tetapi juga busana. Berikut empat kunci membuat kaki terlihat lebih jenjang, seperti dilansir Shine, yang bisa Anda aplikasikan dengan mudah.

1. Sepatu ujung runcing
Salah satu cara untuk membuat kaki terlihat jenjang adalah menggunakan sepatu yang bagian depannya berujung runcing. Banyak sepatu yang bagian depannya tumpul terlihat cantik, tetapi menggunakannya justru membuat kaki terlihat lebih pendek.

Ketika ujung sepatu berbentuk tumpul, maka akan mematikan garis kaki. Jika Anda memiliki kaki kecil, cari sepatu yang yang agak sedikit melebar di bagian atas jempol kaki. Bukan hanya membuat kaki terlihat lebih panjang, tetapi juga lebih seksi.

2. Lipatan di celana
Jika Anda memiliki tubuh mungil, fokus bukan hanya pada panjang celana tetapi juga lipatan bagian bawah. Jangan sampai lipatan bawah celana terlalu besar, karena akan membuat tubuh terlihat makin pendek. Pastikan besaran lipatan pas sesuai panjang celana, karena akan menimbulkan kesan ukuran kaki yang lebih panjang.

3. Skinny jins
Jins model skinny adalah cara paling pas untuk membuat kaki lebih panjang. Tetapi tidak semua orang bisa menggunakannya, terutama yang memiliki bentuk tubuh berisi. Tetapi jika tubuh Anda tidak terlalu besar, gunakan saja skinny jins, karena menciptakan garis lurus yang membuat tubuh terlihat lebih tinggi.

4. Atasan
Pilihan atasan juga memengaruhi kesan jenjang. Untuk atasan, gunakan yang tidak terlalu panjang, karena membuat tubuh terlihat lebih pendek. Baju yang panjang akan memotong sepertiga panjang kaki. Pilih saja atasan yang panjangnya di atas pinggul atau maksimal menutupi bagian kantong celana.